Jumat, 23 Maret 2012

Tidur Gegara Ultra Milk Cokelat

No comments    
categories: 
Badan saya ini lucu banget, deh!
Sepertinya mudah disetir kalau dibiasakan. Masih bingung, gini deh, saya kasih contoh..

Saya akan melek, alias nggak ngantuk, kalau meneguk kopi.
Dan akan mudah mengantuk lalu tertidur pulas jika minum susu cokelat Ultra Milk!

Iya, harus merk Ultra Milk! Dan harus rasa cokelat. Kalau nggak gitu, ngantuknya bakal susah.

Usut punya usut, sepertinya kejadian saya mengantuk karena Ultra Milk ini dipicu dari kebiasaan minum Ultra Milk setelah habis praktikum. Berhubung saya anak kimia murni yang saat kuliah akrab dengan laboratorium, mau nggak mau musti minum susu sehabis berasyik masyuk di lab. Dan emang kesukaan saya cuma susu Ultra Milk, kebetulan juga nyokap saya nge-stock susu ini. Pas lah jadinya! Selama beberapa semester, alur saya selalu praktikum di laboratorium - pulang - minum susu Ultra Milk rasa cokelat - tidur. Nah, badan saya seperti merekam kebiasaan ini. Lumayan juga, ada kali 2-3 tahun saya menjalani kebiasaan ini. Jadilah setiap saya minum Ultra Milk cokelat, tubuh saya mensinyalir kalau saya "musti" tidur sesudahnya.

Lucu ya, but it's unstoppable!

Gara-gara kebiasaan ini, saya selalu stock Ultra Milk cokelat di kulkas atau di tas. Lama-lama Ultra Milk ini jadi "dopping" saya untuk tidur.

Nyelipin Ultra Milk rasa coklat di meja kantor
Nah, ini juga saya abis neguk Ultra Milk rasa cokelat. Langsung deh kreyep kreyep, badan jadi lemes, mata jadi sayu, dan kaki udah goyang-goyang. Sinyal buat tidur. Night readers!

-- hit me on @dinikopi

0 respon:

Posting Komentar

Itu sih kata @dinikopi, menurut kamu?