Sabtu, 21 Agustus 2010

Randomly Colours

No comments    
categories: 
Tiba-tiba terlintas di pikiran saya (iseng juga ya pikiran saya mikiran apaan aja tauk, hehe) apa sih yang mendasari seseorang menyukai sebuah warna? Apakah dari first impression atau karena sering melihat warna itu di sekitarnya? Atau mungkin saja karena kita menemukan diri kita sangat gorgeous ketika memakai suatu warna tertentu. Who knows

dan biasanya yang namanya "jatuh cinta" pada warna itu ga berlangsung selamanya. Contoh saja, saya dulu sangat terobsesi pada warna merah juga perpaduan merah-hitam-putih. Gak tahu kenapa, pokoknya kalo lagi jalan trus ngeliat warna itu langsung ngeliriknya cepet. Hubungan saya dengan warna ini berlangsung cukup lama, yaa sekitar sejak SMP sampai kuliah semester 4. Coba sekarang tanya, suka warna apa, pasti dengan lantang saya jawab MAGENTA !

Apa bener ini tanda-tanda manusia yang dinamis? Ataukah tanda dari kehidupan yang tak mutlak. Well, honestly saya menganut paham relativitas dalam kehidupan tiap hari, entah kalau kalian ada kan yang keukeuh harus mutlak apa-apanya. Nah kalo contohnya begini? pertama suka warna merah, trus berpaling hati ke magenta. Apakah itu sebuah kemutlakan juga?

0 respon:

Posting Komentar

Itu sih kata @dinikopi, menurut kamu?