Senin, 13 Desember 2010

Finally Twenty

No comments    
categories: 

it's a Brand New Day and i'm feeling good


Seperti yang terpampang di gambar atas, Happy Birthday to Me!
yap, finally this is December 13th already and i am officially twenty. Dan itu artinya, saya tak bisa lagi membanggakan umur saya yang masih belasan tahun, haha.

Mungkin banyak sekali perubahan saya di tahun ini. Kehidupan saya berlangsung saat pertengahan tahun 2010. Ini hanya dari indikator schedule traffic yang padat juga kebanjiran pengalaman yang tak henti-henti. Terima kasih sebesar gunung Krakatau untuk banyak pihak yang telah membantu masa tumbuh kembang pemikiran saya :)

13 Desember berarti perubahan umur, ya itu secara harafiah. Juga secara harafiah pun, masa umur muda saya bertambah pendek. Damn! Saya cinta dan sangat bangga menjadi anak muda. Seperti postingan blog saya yang lalu, menjadi muda berarti terbukanya banyak kesempatan emas. Lihat saja, kalo pengen daftar world or national conference dengan topik yang cihuy, pasti dicari anak muda. Seperti Global Youth Summit saja hanya membatasi participantnya sampai umur 19 tahun. Well, berarti saya tak bisa mencoba lagi tahun depan. bye bye kesempatan emas. Oke, tapi memang tidak berarti saat berumur 20, semua pintu ditutup. Masih ada beberapa acara yang mematok umur peserta sampai 25 tahun. Tapi well, itu artinya selama beberapa tahun ke depan, saya harus memaksimalisasi pengalaman, karena muda hanya terjadi satu kali.

i'm gonna run so fast till i can't breathe. come along and follow me

Secara sekejap, tahun kemarin sangat seru! Syukurnya saya bisa bertahan setahun tanpa pacar, haha. Sebuah prestasi juga buat saya. Beberapa kegiatan yang membuat saya makin produktif menulis, memperluas network dari kalangan satu ke kalangan yang lain, hey manatau saya jadi sosialita beneran! Tahun kemarin dimulai dengan nada tidak enak namun ditutup dengan megah oleh kesuksesan Konser Antikorupsi SPEAKFest. Hidup bisa terkadang sangat kocak kalo flashback.

Impian buat tahun ini? wuah buanyak! saya sempat mempost beberapa impian saya disini, dan sepertinya sekarang pun daftarnya bertambah subur. Kayaknya gak mungkin ditulis satu-satu disini, bisa panjang banget ntar, hehe. Ada satu yang teraih, muncul seribu impian baru. Ya, dan saya pun tak akan berhaneti berkarya dan mencoba untuk kritis namun tetap menyenangkan untuk diajak ngobrol. Being a young activist don't mean you have to be serious all the time, life is also about dancing in party!


Let's make some noise we never did before

Kata orang juga, life begins at twenty. Well, saya sendiri gak tau keseruan apa yang terjadi tahun ini buat saya. Tapi, kalo dia bilang hidup saya hanya dimulai saat umur 20, saya mau memulai hidup saya setiap harinya ketika saya membuka mata :)

Watch me live out my dreams. I'm gonna rock that stage and give my everything



0 respon:

Posting Komentar

Itu sih kata @dinikopi, menurut kamu?